Text
PENGARUH LABA AKUNTANSI DAN ARUS KAS TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR KEUANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK (2016-2020)
Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris dan menganalisis pengaruh : (1) laba akuntansi terhadap return saham pada perusahaan sektor keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. (2) arus kas operasi terhadap return saham pada perusahaan sektor keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. (3) arus kas investasi terhadap return saham pada perusahaan sektor keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. (4) arus kas pendanaan terhadap return saham pada perusahaan sektor keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling yang menghasilkan 60 sampel sektor keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia 2016-2020. Dibantu dengan alat ukur IBM SPSS versi 23.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) laba akuntansi berpengaruh positif terhadap return saham pada perusahaan sektor keuangan; (2) arus kas operasi berpengaruh positif terhadap return saham pada perusahaan sektor keuangan keuangan; (3) arus kas investasi berpengaruh positif terhadap return saham pada perusahaan sektor keuangan keuangan; dan (4) arus kas pendanaan berpengaruh positif terhadap return saham pada perusahaan sektor keuangan keuangan.
SA-22301 | SA22/301 Lel p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain