Text
KUALITAS AUDIT MEMODERASI PENGARUH KINERJA KEUANGAN DAN INTERNET FINANCIAL REPORTING TERHADAP NILAI PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi Empiris pada Perusahaan Pertambangan di Bursa Efek Indonesia)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kinerja keuangan dan
Internet Financial Reporting terhadap nilai perusahaan dengan kualitas audit
sebagai variabel moderasi. Kinerja keuangan diukur dengan Return On Asset,
Internet Financial Reporting diukur dengan IFR disclosure scores, nilai
perusahaan diukur dengan Tobin’s Q, dan kualitas audit diukur dengan ukuran
KAP.
Populasi penelitian ini adalah perusahaan pertambangan (mining) yang
terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2016-2020. Teknik pengambilan
sampel menggunakan purposive sampling. Berdasarkan hasil pemilihan sampel
ditetapkan sampel sebanyak 39 perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa
Efek Indonesia (BEI) periode 2016-2020, dengan total sampel data penelitian 195
sampel. Teknis analisis data menggunakan analisis regresi berganda dengan
menggunakan program SPSS versi 25.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Return On Asset berpengaruh
positif terhadap nilai perusahaan. (2) Internet Financial Reporting tidak
berpengaruh terhadap nilai perusahaan. (3) Kualitas audit berpengaruh positif
terhadap nilai perusahaan. (4) Kualitas audit mampu memoderasi pengaruh Return
On Asset terhadap nilai perusahaan. (5) Kualitas audit mampu memoderasi
pengaruh Internet Financial Reporting terhadap nilai perusahaan.
SA-22317 | SA22/317 Nur k | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain