Text
PENGARUH KOMUNIKASI, MOTIVASI DAN KERJASAMA TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN (STUDI KASUS PADA PT AGRODANA FUTURES SURABAYA)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh
komunikasi, motivasi dan kerjasama terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT
Agrodana Futures Surabaya. Populasi yang digunakan pada penelitian ini yaitu
karyawan PT Agrodana Futures Surabaya dengan jumlah sampel 44 yang dijadikan
sebagai responden.
Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah
menggunakan analisis regresi linear berganda dengan metode SPSS (Statistical
Product and Sercvice Solution) versi 22.0 sebagai alat untuk menghitung. Bertujuan
untuk menghitung besarnya koefisien regresi untuk mengetahui besarnya pengaruh
komunikasi, motivasi dan kerjasama terhadap kepuasan kerja karyawan. Sedangkan
pengujian hipotesis menggunakan uji Goodness of Fit dengan uji F dan uji pengaruh
parsial dengan uji t.
Hasil pengujian uji Goodness of Fit dengan uji F menunjukkan bahwa
variabel komunikasi (K) dan kerjasama (KS) berpengaruh signifikan, sedangkan
variabel motivasi (M) berpengaruh tidak signifikan. Dari hasil uji dengan uji t
menunjukkan bahwa variabel komunikasi (K) berpengaruh positif dan signifikan
terhadap kepuasan kerja karyawan, variabel motivasi (M) berpengaruh negatif dan
tidak signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan, dan variabel kerjasama
berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan.
SM-22264 | SM22/264 Mar p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain