Text
PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY, LEVERAGE DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh corporate social responsibility, leverage diproksikan dengan DER, dan ukuran perusahaan diproksikan dengan size, terhadap kinerja keuangan perusahaan yang diproksikan dengan return on assets. Populasi yang digunakan adalah perusahaan sektor industri makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode tahun 2017–2021.
Jenis penelitian termasuk dalam penelitian kuantitatif, dengan menggunakan teknik pengambilan sampel metode purposive sampling, yaitu pengambilan sampel dengan pertimbangan tertentu yang sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan. Jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 18 perusahaan sektor industri makanan dan minuman. Dalam kurun waktu 5 tahun sehingga diperoleh 90 data pengamatan penelitian. Sumber data merupakan data sekunder yang diperoleh dari situs resmi Bursa Efek Indonesia www.idx.co.id melalui Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia (GIBEI) Stiesia Surabaya.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa corporate social responsibility dan ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan perusahaan, sedangkan leverage berpengaruh negatif terhadap kinerja keuangan perusahaan
SA-23013 | SA23/013 Fit p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia - Tersedia/Baca di Tempat |
Tidak tersedia versi lain