Text
PENGARUH PENGENDALIAN INTERNAL, SASARAN ANGGARAN, DAN KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA TERHADAP KINERJA ORGANISASI GEREJA DI SIDOARJO
Penelitian ini bertujuan dalam menguji dan mengidentifikasi pengaruh pengendalian internal, sasaran anggaran, dan kualitas sumber daya manusia terhadap kinerja organisasi gereja di sidoarjo (GPIB).
Penelitian ini menggunakan populasi dengan kriteria sebagai pimpinan atau pendeta aktif, majelis aktif, pengurus aktif organisasi tingkat pelayan kategorial, dan pegawai kantor gereja di sidoarjo (GPIB Bethesda,GPIB Tiberias, dan GPIB Shalom). Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Penentuan sampel penelitian dilakukan dengan teknik purposive sampling yaitu pengambilan dengan cara menetapkan kriteria yang telah ditentukan. Diperoleh sampel data sebanyak 96 responden. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer. Metode yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan menggunakan SPSS versi 29.
Hasil data yang diperoleh dan diolah dalam penelitian ini mampu menyatakan bahwa pengendalian internal, sasaran anggaran, dan kualitas sumber daya manusia berpengaruh positif terhadap kinerja organisasi.
Kata Kunci : Pengendalian Internal, Sasaran Anggaran, Kualitas Sumber Daya Manusia, Kinerja Organisasi.
SA-23215 | A23/215 Aud p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain