Text
FAKTOR - FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERUSAHAAN DALAM MENERAPKAN PRAKTIK MANAJEMEN LABA
Praktik manajemen laba menjadi salah satu faktor utama laporan keuangan tidak mencerminkan keadaan yang sebenarnya, kasus manajemen laba seringkali terjadi di Indonesia. Pada dasarnya praktik manajemen laba merupakan hal yang sangat merugikan bagi calon investor, perusahaan, dan pemegang saham karena informasi yang terkandung di dalam laporan keuangan yang dipublikasikan perusahaan tidaklah akurat dan akan memengaruhi masa depan perusahaan. penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis faktor - faktor apa saja yang memengaruhi perusahaan dalam menerapkan praktik manajemen laba.
Penelitian ini menggunakan sampel 45 perusahaan yang terdaftar di BEI dan juga memasuki Index LQ-45 dengan tahun pengamatan selama 3 tahun yaitu tahun 2020 sampai dengan tahun 2021. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, data sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan perusahaan. Pengujian yang dilakukan meliputi uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, uji kelayakan model, dan uji hipotesis.
Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan bahwa perencanaan pajak berpengaruh positif terhadap praktik manajemen laba, sementara kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap praktik manajemen laba, selain itu kualitas audit berpengaruh negatif terhadap praktik manajemen laba.
SA-24094 | A24/094 Riz f | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain