Text
PENGARUH NET PROFIT MARGIN, DEBT EQUITY RATIO, DAN RETURN ON ASSETS TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGE DI BEI
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Net Profit Margim, Debt to Equity Ratio, dan Return on Asset Terhadap Return Saham Pada Perusahaan Food and Beverage di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode 2016 – 2021.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan data penelitian yang digunakan adalah data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 12 perusahaan dengan total 64 data observasi. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Data dalam penelitian ini diolah dengan aplikasi SPSS versi 27.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) NPM bepengaruh signifikan terhadap return saham, artinya tinggi rendahnya nilai NPM dapat memprediksi harga saham 2) DER berpengaruh tidak signifikan terhadap return saham, artinya perusahaan memiliki tingkat hutang yang tinggi sehingga peluang untuk mendapatkan return semakin kecil 3) ROA berpengaruh signifikan terhadap return saham, artinya kemampuan manajemen dalam menghasilkan laba bersih yang berasal dari aset perusahaan.
Kata Kunci: NPM, DER, ROA, Return Saham.
SM-24025 | M24/025 Mar p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain