Text
PENGARUH DISIPLIN KERJA, KARAKTERISTIK INDIVIDU, DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT LIMAS ANUGRAH STEEL
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja, karakteristik individu, dan kompensasi terhadap kinerja karyawan pada PT Limas Anugrah Steel. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah karyawan PT Limas Anugrah Steel yang berjumlah 50 orang. Teknik pengambilan sampel didalam penelitian ini menggunakan Teknik sampling jenuh yang mengambil seluruh anggota populasi 50 orang sampel. Teknik pengumpulan data menggunakan field research yang dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan uji hipotesis menggunakan uji t dengan menggunakan alat bantu aplikasi SPSS versi 26.
Hasil penelitian ini menyatakan bahwa disiplin kerja, karakteristik individu, dan kompensasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT Limas Anugrah Steel.
Kata kunci : disiplin kerja, karakteristik individu, kompensasi, kinerja karyawan
SM-24165 | M24/165 Rez p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain