Text
PENGARUH HARGA, PROMOSI DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK SMARTPHONE REALME (STUDI KASUS PADA MAHASISWA STIESIA)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Harga, Promosi dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian Smartphone Realme. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 100 responden yang menggunakan produk Smartphone Realme pada mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya.
Teknik pengambilan sampel menggunakan probability sampling serta dengan menggunakan simple random sampling. Sedangkan teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda menggunakan aplikasi SPSS versi 25.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variabel harga dan promosi berpengaruh positif tidak signifikan terhadap keputusan pembelian, sedangkan kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Harga dan promosi menunjukan pengaruh positif tidak signifikan dimana kenaikan harga dan promosi juga akan menaikan keputusan pembelian konsumen tetapi tidak signifikan. Kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian karena dengan memberikan kualitas produk yang baik maka dapat meningkatkan kepuasan dan keputusan pembelian konsumen.
Kata Kunci : harga, promosi, kualitas produk dan keputusan pembelian
SM-21218 | M21/218 Ard p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain