Text
PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENGGAJIAN DAN PENGUPAHAN PADA PT. APLIKANOSA LINTASARTA
"Sistem Informasi Akuntansi merupakan komponen organisasi yang
mengumpulkan, mengklasifikasikan,mengolah, menganalisa, mengkomunikasikan
informasi keuangan dan pengambilan keputusan yang relevan kepada pihak ektern
dan intern perusahaan. Sistem Informasi Akuntansi yang baik diperlukan bagi
perusahaan, karena jika perusahaan tidak memiliki suatu sistem yang baik akan
menyebabkan terjadinya penyelewengan atau penyimpangan di dalam
melaksanakan tanggung jawab masing – masing. Berdasarkan hal tersebut diatas
maka permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimana Sistem
Informasi Akuntansi Akuntansi khususnya pada Sistem Penggajian dan
Pengupahan pada PT Aplikanusa Lintasarta. Penelitian ini bertujuan: (1)
Mengetahui gambaran tentang penggunaan Sistem Informasi Akuntansi Gaji dan
Upah dalam upaya mendukung kelancaran proses Penggajian dan pengupahan
pada PT Aplikanusa Lintasarta, (2) Mengetahui efektifitas Sistem Informasi
Akuntansi yang diterapkan perusahaan dalam menyajikan informasi bagi
manajemen yang berguna terutama dalam perencanaan dan pengendalian.
Objek kajian dalam penelitian ini adalah Sistem Informasi Akuntansi pada PT
Aplikanusa Lintasarta. Pengumpulan data dalam penelitian dengan metode
observasi, metode wawancara, dan metode dokumentasi. Adapun semua data dan
informasi yang diperlukan akan dianalisis menggunakan pendekatakan kualitatif
yang bersifat deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh data meliputi
: fungsi – fungsi, dokumen, dan catatan akuntansi yang digunakan dalam Sistem
Penggajian dan Pengupahan pada PT Aplikanusa Lintasarta.
Hasil penelitian menunjukkan Sistem Informasi Akuntansi gaji dan Upah yang
diterapkan pada PT Aplikanusa Lintasarta telah memadai sehingga dapat
dijadikan pedoman bagi Manager terutama dalam perencanaan dan pengendalian
gaji. Hal ini ditunjukkan dengan adanya prosedur dan pemrosesan gaji dan upah
karyawan dan pelaporan secara periodik sehingga akan memudahkan manajemen
dalam melakukan pengawasan dalam pemrosesan gaji karyawan. Namun,
diharapkan dapat meningkatkan kelemahan – kelemahan dari sistem penggajian
dan penggajian yang kurang memadai dengan meningkatkan pengawasan
terhadap proses pencatatan daftar hadir dan membuat laporan tertulis secara
berkala sehingga dapat digunakan sebagai bahan analisa dan evaluasi serta
masukan untuk manajemen dalam proses perencanaan dan pengendalian.
"
Kata Kunci : Sistem Informasi Akuntansi, Prosedur Akuntansi Gaji, Gaji dan Upah
1S121392 | A-12/392 Meg p c.1 | Perpustakaan Pusat - Lantai 2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain