Text
AUDIT OPERASIONAL ATAS FUNGSI PEMBELIAN PADA PT. UNGGUL JAYA ENERGI
"Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efisiensi dan efektivitas
satuan kerja fungsi pembelian, mengevaluasi struktur pengendalian intern,
mengidentifikasi kelemahan dan kebaikan prosedur pembelian dan memberikan
rekomendasi perbaikan bagi pihak manajemen perusahaan. Penelitian
dilaksanakan dengan cara melakukan penelitian kepustakaan dan penelitian
lapangan yaitu dengan cara melakukan observasi, wawancara, dan meminta data
seputar hubungannya dengan bagian pembelian yang diperlukan selama penelitian
ini dilakukan serta mencari bahan-bahan dengan membaca buku-buku literature
penunjang. Melalui departemen pembelian dan dengan semua kegiatan yang telah
dilakukan oleh departemen ini telah membuktikan bahwa mereka mampu dan
dapat bersaing dengan perusahaan lainnya dengan menghasilkan pembelian yang
efektif dan efisien. Aspek-aspek masalah yang diteliti oleh penulis yaitu meliputi sasaran
stratejik, perencanaan induk, tipe dan struktur organisasi dan mekanisme
pengendalian pembelian. Secara keseluruhan hasil penelitian ini terhadap kegiatan
pengadaan barang dan jasa yang dilakukan oleh satuan kerja fungsi pembelian
sudah cukup baik karena telah menerapkan manajemen mutu dalam aktivitas
operasionalnya. Namun demikian, masih terdapat aspek-aspek yang perlu mendapatkan
perbaikan, seperti koordinasi antara satuan kerja fungsi pembelian dengan satuan
kerja yang didukungnya, pengevaluasian pemasok serta pembagian tugas dan
tanggungjawab satuan kerja yang ada. Tujuan manajemen audit secara umum
khususnya pada fungsi pembelian adalah menjaga kontinuitas pengadaan bahan
baku untuk kelancaran produksi.
"
Kata Kunci : Audit, Operasional, Pembelian, Efektif, Efisien.
1S121397 | A-12/397 Yho a c.1 | Perpustakaan Pusat - Lantai 2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain