Text
PENGARUH PROFITABILITAS DAN HARGA EMAS TERHADAP HARGA SAHAM KELOMPOK PERUSAHAAN MINING PADA BURSA EFEK INDONESIA
Investasi di Pasar Modal merupakan investasi yang diminati oleh para
investor dan mengalami perkembangan yang sangat pesat. Salah satu ukuran
kinerja pada pasar modal adalah harga saham. Terdapat beberapa faktor yang
mempengaruhi variabel harga saham yaitu profitabilitas dan harga emas. Yang
mana profitabilitas terdiri dari : Gross Profit Margin, Net Profit Margin, Return
On Asset, Return On Equity, Earnings Per Share. Hal ini didukung dari hasil
penelitian terdahulu. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengaruh
variabel profitabilitas dan harga emas terhadap harga saham pada perusahaan
mining yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
analisis regresi berganda yang dilakukan dengan SPSS 16. Salah satu syarat untuk
melakukan uji analisis berganda perlu dilakukan uji asumsi klasik. Hal ini
diperlukan agar persamaan regresi yang dihasilkan bersifat signifikan. Selain itu
untuk menilai goodness of fit suatu model dilakukan uji koefisien determinasi, uji
F, dan uji t. Penelitian ini menggunakan data dari tahun 2007-2010 untuk tiap
variabel penelitian.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Gross Profit
Margin, Net Profit Margin, Return On Asset, Return On Equity, Earnings Per
Share, Harga Emas berpengaruh positif terhadap harga saham. Selain itu
diperoleh bahwa nilai adjusted R square adalah 49%. Ini berarti 49% pergerakan
harga saham dapat diprediksi dari pergerakan keenam variabel independen
tersebut.
Keywords: Harga Saham, Profitabilitas dan Harga Emas
1S121413 | A-12/413 Yun p c.1 | Perpustakaan Pusat - Lantai 2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain