Text
EVALUASI SISTEM PENGENDALIAN MANAJEMEN UNTUK MENINGKATKAN KINERJA BAGIAN PENJUALAN (STUDI KASUS PADA CV. IKANINDO TEKNIK
Tujuan utama didirikan perusahaan adalah memperoleh laba yang sebesar – besarnya,
oleh karena itu perusahaan harus mempertahankan customer, meningkatkan penjualan,
meningkatkan kepuasan pelanggan, menjaga citra perusahaan agar customer tetap percaya
terhadap kualitas barang yang dijual. Semua hal tersebut dapat berjalan sesuai harapan
perusahaan apabila operasional pada setiap bagian perusahaan dilaksanakan dengan efisien
dan efektif. Untuk dapat mencapai hal tersebut, perusahaan membutuhkan suatu system
pengendalian yang meliputi kebijakan – kebijakan dan prosedur – prosedur penjualan yang
tapat dan diharapkan akan dapat menekan terjadinya kecurangan dan penyelewengan.
Terjadinya penyelewengan atau kecurangan dalam pekerjaan akan sangat merugikan
perusahaan secara financial. Dengan adanya sistem pengendalian penjualan pada perusahaan
ini diharapkan apabila terjadi kecurangan dan penyimpangan , makan akan dapat diketahui
secepat mungkin dan selanjutnya dilakukan tindakan –tindakan perbaikan.
Penelitain ini dilaksanakan dengan CV. Ikanindo Teknik sebagai obyek penelitiannya
yang dilaksanakan mulai tanggal 1 Oktober 2011 sampai dengan tanggal 10 November 2011,
perusahaan ini terletak di Jl. Raya Manyar Indah AA15/65 Surabaya dan bergerak dalam
bilang pengadaan AC (Air Conditioner) untuk kebutuhan proyek. Sistem pengendalian
manajemen belum begitu diterapkan dalam perusahaan ini, sehingga masih ada perangkapan
fungsi pada bagian penjualan dan mempengaruhi kinerja dari bagian tersebut. Secara singkat
fungsi pengendalian manajemen bertujuan untuk mengidentifikasi terjadinya deviasi atau
penyimpangan atas pelaksanaan kegiatan dibandingkan dengan perencanaan sebagai umpan
balik untuk melakukan tindakan koreksi atau perbaikan bagi pimpinan dalam mencapai
tujuan organisasi. Selain itu manajemen juga perlu mengevaluasi dan memperbaiki struktur
organisasi. Struktur organisasi merumuskan garis tanggung jawab dan wewenang yang ada.
Kata kunci: Pengendalian manajemen, pemisahan fungsi, struktur organisasi, motivasi kerja
1S121424 | A-12/424 Ire e c.1 | Perpustakaan Pusat - Lantai 2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain