Text
ANALISIS PENGARUH STRUKTUR MODAL DAN BIAYA MODAL TERHADAP TINGKAT PROFITABILITAS PADA PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGE YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA
" Pada penulisan skripsi ini penulis mengambil judul “Analisis Pengaruh
Struktur Modal Dan Biaya Modal Terhadap Tingkat Profitabilitas Pada
Perusahaan Food And Beverages yang Go Public di Bursa Efek Indonesia”,
dengan mengambil 7 perusahaan Food and Beverages sebagai obyek penelitian
yaitu PT. Indofood Sukses Makmur, Tbk, PT. Ultra Jaya Milk, Tbk, PT. Mayora
Indah, Tbk, PT. Fast Food Indonesia, Tbk, PT. Tiga Pilar Sejahtera Food, Tbk,
PT. Siantar Top, Tbk, dan PT. Multi Bintang Indonesia, Tbk. Tujuan dari
penelitian skripsi ini adalah untuk menguji pengaruh yang signifikan antara
Struktur Modal dan Biaya Modal secara simultan ( bersama – sama) dan secara
parsial terhadap Tingkat Profitabilitas pada Perusahaan Food and Beverages yang
Go Public di Bursa Efek Indonesia.
Berdasarkan hasil perhitungan analisis rasio keuangan menunjukkan
bahwa ketujuh perusahaan mengalami trend kinerja keuangan yang cenderung
naik turun atau fluktuasi, namun tidak terdapat analisis rasio yang negatif.
Dengan hasil perhitungan program SPSS 18,0, didapatkan hasil nilai
koefisien determinasi (R
2
) yang ditunjukkan oleh Adjusted R
2
sebesar 0,693
menunjukkan bahwa dari total variasi dependen dapat dijelaskan oleh model yang
disajikan. Variabel Debt to Equity Rasio (DER) dan Weighted Average Cost of
Capital (WACC) mampu menjelaskan variabel Return On Investment (ROI)
sebesar 69,3% sedangkan sisanya 30,7% dipengaruhi oleh faktor lain. Untuk hasil
uji F, maka diperoleh untuk F
hitung
> F
yaitu 23,761 > 3,295, sedangkan tingkat
signifikan uji F sebesar 0,000 atau kurang dari 0,05 sehingga H
tabel
0
diterima, hal ini menunjukkan variabel bebas Debt to Equity Rasio (DER) dan
Weighted Average Cost of Capital (WACC) mempunyai pengaruh yang signifikan
terhadap Return On Investment (ROI).
Sedangkan secara parsial atau uji t diperoleh hasil sebagai berikut :
a. Dengan menggunakan uji 2 sisi dan tingkat signifikan = 0,05 yang dapat
dilihat hasil uji t adalah t
hitung
> t
tabel
ditolak dan H
, yaitu 6,542 > 2.037, untuk tingkat
signifikan sebesar 0,00 atau lebih kecil dari 0,05 sehingga H
0
ditolak dan H
diterima, hal ini menunjukkan variabel bebas Debt to Equity Rasio (DER)
mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Return On Investment (ROI)
disebabkan karena rasio ini menunjukkan kemampuan untuk mengelola hutang
yang telah terjadi untuk menghasilkan keuntungan atau laba bersih bagi semua
investor.
b. Sedangkan hasil uji t untuk WACC adalah t
hitung
> t
, yaitu 6,542 > 2.037,
dengan tingkat signifikan Weighted Average Cost of Capital (WACC) sebesar
0,040 atau lebih kecil dari 0,05 sehingga H
0
tabel
ditolak dan H
diterima, hal ini
menunjukkan variabel bebas Weighted Average Cost of Capital (WACC)
mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Return On Investment (ROI).
Disebabkan karena rasio menunjukkan adanya kemampuan untuk
menyeimbangkan antara hutang dan modal sendiri. Pada perusahaan yang
mengalami kenaikan atau penurunan nilai WACC Secara keseluruhan nilai
WACC menentukan besar kecilnya laba yang diperoleh perusahaan untuk
menghasilkan keuntungan atau laba bersih bagi semua investor.
"
Kata Kunci : Rasio Keuangan, DER, WACC,ROI
1S121514 | M-12/514 Fal a c.1 | Perpustakaan Pusat - Lantai 2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain